KawaiiWorld adalah versi kawaii dari game menyusun blok yang ikonik, Minecraft. Dalam edisi Android ini kamu akan menemukan adaptasi yang sangat mirip dengan esensi game orisinalnya, tetapi dengan fitur baru yang membuatnya unik: gaya kawaii. Ini artinya kamu akan menemukan rumput berwarna pink, hewan dengan warna pastel, dan semuanya yang terlihat lebih imut.
Sama seperti game orisinalnya, di KawaiiWorld kamu memiliki dua mode permainan: mode bertahan dan mode kreatif. Di mode kreatif, kamu mempunyai semua blok, permata, senjata, dan baju perang yang sudah dibuka, tetapi dengan sebuah fitur spesial: kamu hanya akan mendapati warna-warna pastel, pink, dan biru tosca. Dalam mode ini kamu juga bisa terbang, memungkinkan kamu menjelajahi peta lebih cepat, dan bahkan bisa mendirikan bangunan di langit.
Dalam mode bertahan kamu harus memulai dari nol, dan perlahan membangun rumah yang bisa menjagamu dari bahaya di malam hari. Kamu juga harus berburu, mengumpulkan bahan-bahan, dan menjaga diri dari semua bahaya. Tentu saja, kamu juga akan menemukan peta bergaya kawaii di mode ini.
KawaiiWorld adalah versi kawaii dari Minecraft yang semua pemain di dunia ini tahu. Ini mempunyai batasan dan sedikit kekurangan, tetapi sepenuhnya gratis, dan warna kawaii yang dimilikinya memberi sentuhan orisinal yang membedakannya dari game membangun dunia lain.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Pertanyaan umum
Dapatkah saya bermain KawaiiWorld di PC?
Ya, kamu bisa bermain KawaiiWorld di PC. Untuk melakukannya, kamu harus menginstal APK ini pada emulator. Dalam katalog Uptodown, kamu akan menemukan emulator seperti Nox, GameLoop, dan LDPlayer.
Apakah KawaiiWorld game gratis?
Ya, KawaiiWorld adalah game gratis. Kamu tidak perlu membayar untuk memasangnya atau saat bermain. Juga tidak ada pembelian dalam aplikasi.
Apakah saya perlu memasang Minecraft untuk memainkan KawaiiWorld?
Tidak, kamu tidak perlu memasang Minecraft untuk memainkan KawaiiWorld. Ia adalah aplikasi mandiri yang independen dari game utama dan kamu tidak perlu memasang apa pun agar ia bisa berfungsi.
Apakah KawaiiWorld direkomendasikan untuk anak-anak?
Siapa pun yang berusia di atas 12 tahun dapat memainkan KawaiiWorld. Minecraft sendiri ditujukan untuk usia 7+, tetapi dalam kasus KawaiiWorld, peningkatan usia yang disarankan adalah karena iklan.
Komentar
Mengapa semuanya berwarna merah muda? Bukankah Kwai berwarna oranye?
Sangat keren
Sanggat baguss
Sangat imut!
Bagus sekali
yang terbaik dari yang paling kawaii